Dikemukakan Danramil Wanasari, Kapten Infanteri Solekhudin, pelatihan kedisiplinan itu dalam rangka Diklatama IPNU dan IPPNU ke-VIII.
“Kami diminta pihak Panitia Diklatama VIII IPNU dan IPPNU Kecamatan Wanasari, untuk membentuk sikap, mental, loyalitas, dan kedisiplinan para calon kadernya,” bebernya.
Tampak Serda Susanto dan Serda Naryanto, juga membetulkan sikap penghormatan para kader tersebut.
Sementara itu Irfan Marzuki, Ketua Panitia Diklatama NU menyatakan bahwa selain materi PBB, para kader juga mendapatkan motivasi patriotisme dari penyisipan materi bela negara. (Aan/Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar